Ini 4 Bahaya Terlalu Banyak Minum Air Putih

Seperti kita ketahui, air putih adalah salah satu kebutuhan yang paling esensial bagi tubuh kita. Sekitar 60 persen dari tubuh kita terdiri dari air. Saat kekurangan minum, tubuh akan kesulitan melakukan metabolisme, yang dapat berakibat fatal mulai dari kesulitan berpikir, dehidrasi, hingga kematian. Pasokan air putih dalam tubuh juga dibutuhkan untuk membantu kinerja organ seperti peredaran darah dan pencernaan.


Mengingat betapa pentingnya fungsi air bagi tubuh, maka sudah sebaiknya kita membiasaka minum air putih dalam jumlah yang cukup. Menurut ahli, rata-rata orang membutuhkan sekitar 8 gelas air setiap harinya, walaupun jumlah tersebut masih relatif dan tergantung kebutuhan setiap orang yang berbeda-beda.

Namun, walaupun air itu penting bukan berarti kita boleh meminum air sebanyak-banyaknya. Sama halnya dengan kurang minum, terlalu banyak minum air juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Apa saja dampak buruk tersebut? Berikut informasinya.

1. Darah encer

Terlalu banyak minum air dapat menyebabkan kondisi hiponatremia atau pengenceran darah. Kondisi ini disebabkan oleh kadar garam dalam darah yang di bawah normal. Hal tersebut dikibatkan oleh ginjal yang tak mampu bekerja secara optimal karena pasokan air yang terlalu banyak. Hiponatremia juga biasa dikenal dengan istilah keracunan air, yang dapat menyebabkan sakit kepala, lelah, hingga yang terparah dapat menyebabkan disorientasi mental.

2. Pembengkakan otak

Kondisi hiponatremia yag parah dapat menyebabkan air mengalir dalam sel-sel otak hingga mengakibatkan pembengkakan. Kondisi ini tak main-main, gejalanya antara lain kejang-kejang, gangguan pernapasan, koma, cacat otak, hingga berujung pada kematian.

3. Menyebabkan kerusakan ginjal

Pada dasarnya, fungsi ginjal adalah menyaring cairan dalam tubuh dan membuang materi yang tak terpakai dalam bentuk urin. Bagian ginjal yang memiliki peran utama tersebut adalah glomerulus. Saat air yang masuk dalam tubuh terlalu banyak, kinerja glomerulus otomatis meningkat dan melewati batas wajar. Hal ini dapat membuat glomerulus Anda rusak.

4. Membuat tubuh dipenuhi racun

Jika anda mengira konsumsi air yang lebih banyak akan membantu menetralkan racun dalam tubuh, nampaknya Anda keliru. Konsumsi air yang berlebihan justru akan mengganggu fungsi organ yang dapat membuat tubuh tak mampu menyaring racun sesuai dengan fungsinya. Alih-alih sehat, tubuh justru akan dipenuhi racun yang berbahaya.

Itulah beberapa bahaya jika terlalu banyak minum air putih. Semoga bermanfaat bagi Anda ya. Minumlah air putih dalam jumlah cukup agar senantiasa sehat dan bugar.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ini 4 Bahaya Terlalu Banyak Minum Air Putih"

Post a Comment