Resep cara membuat ayam kecap adalah sebuah resep masakan Indonesia yang paling digemari oleh keluarga Indonesia, yahh kita harus mengakui sih, kalau masakan ini begitu enak dan lezat.
Cara membuat ayam kecap harus bisa memperhatikan cita rasa kecapnya, karena semakin kita pandai dalam memilih kecap manis maka masakan ayam kecap kita semakin istimewa dan spesial tentunya.
Masakan sederhana ini sering kita jumpai di acara-acara penting kekeluargaan, seperti pernikahan, khitanan sampai acara syukuran. Dulu waktu saya pergi ke acara nikahan teman saya, yang paling saya cari adalah masakan ayam kecap ini lho dan nasi goreng tentunya, karena kalau tidak memakan itu, serasa tidak kondangan bagi saya : )
Karena saya penasaran bagaimana cara membuatnya akhirnya saya mencari resep keluarga saya mengenai masakan ini, dan Alhamdulillah saya nemu resepnya.
Dan waktu saya mencoba membuatnya di rumah, tanggapan dari suami dan anak juga sangat positif, dan selalu saja habis, jadi seneng kalau membuat masakan ini dirumah.
Nah dari situ saya sampai saat ini, kalau ada tamu atau keluarga yang jauh mau menginap dirumah, pasti saya akan masakkan masakan ayam kecap ini, karena masakan kecap ayam ini cocok untuk itu, dan pastinya bergizi tinggi tentunya.
Nah dari situ saya sampai saat ini, kalau ada tamu atau keluarga yang jauh mau menginap dirumah, pasti saya akan masakkan masakan ayam kecap ini, karena masakan kecap ayam ini cocok untuk itu, dan pastinya bergizi tinggi tentunya.
Baiklah kalau Umi dirumah penasaran bagaimana saya mengolahnya, berikut saya bagikan resep masakan ayam kecap, selamat mencoba ya.
Resep Ayam Kecap
Bahan / Bumbu ayam kecap:
- 1/2 kilogram ekor daging ayam
- bawang bombai setengah butir saja, lalu kita potong memanjang agar mudah mengolahnya
- bawang putih 4 siung ukuran biasa, dan memarkan
- 1 cm jahe, lalu memarkan juga
- 2 sendok makan air jeruk nipis
- margarin 1 sendok makan
- kecap manis 5 sendok makan, atau secukupnya
- daun bawang 2 tangkai, potonglah menyerong
- tomat segar 1 buat, potong menjadi beberapa bagian atau memanjang
- lada putih bubuk cukup 2 sendok teh saja
- garam 1/4 sendok teh, atau secukupnya
- air bersih sekitar 100 ml
- minyak goreng secukupnya
Cara membuat ayam kecap:
- Ambil ayamnya, lalu bersihkan sampai benar-benar bersih
- potong ayam tersebut menjadi beberapa bagian
- setelah ayam benar-benar bersih, lalu letakkan potongan ayam tersebut dalam wadah yang bersih juga
- berikan garam setengah sendok teh dan air jeruk nipis 2 sendok makan, agar tidak amis, lalu aduk hingga semuanya merata
- lalu diamkan atau sisihkan beberapa menit agar bumbunya meresap dengan baik
- nyalakan kompor dengan api sedang, lalu panaskan minyak goreng secukupnya saja,
- ambil daging ayamnya lalu goreng hingga matang, tetapi tidak sampai kering semuanya, setelah itu angkat lalu tiriskan dan sisihkan kembali
- ambil margirin lalu panaskan, tumis beberapa bahannya seperti bawang putih dan jahe, setelah tumisan kita berbau harum, masukkan beberapa potongan bawang bombai atau semuanya, tumis lagi sampai bawangnya layu
- masukkan ayamnya, lalu aduk hingga rata
- ambil kecap manisnya, tuangkan kedalam masakan, lalu beri air, lada, garam, dan tumis semuanya sampai matang
- dan terakhir tambahkan tomat dan daun bawang yang telah di potong tadi, aduk hingga rata, lalu cicipi sebentar, jika kurang asin atau manis, tambahkan garam atau kecapnya
- tunggu hingga matang, dan sajikan.
Bagimana Umi, sangat simpel sekali bukan, masakan ini selain enak juga sangat bergizi lho, dan cocok sekali untuk si kecil dan suami tercinta dirumah : ).
Demikian Resep Ayam Kecap yang dapat saya ulas kali ini, kunjungi terus Blog ini ya, karena semua resep masakan yang bergizi ada di sini, sampai jumpa dan terimakasih.
0 Response to "Resep Cara Membuat Ayam Kecap"
Post a Comment